Namun ada pesinetron muda yang sepertinya memilih jalur berbeda. Dia adalah si cantik Cut Ratu Meyriska. Jika pesinetron seusianya memilih bermain aman sebagai peran protagonis, Chika, panggilan akrabnya, justru memilih peran antagonis yang bahkan dibenci oleh para ibu-ibu.
Kamu bisa melihat akting Chika dalam sinetron unggulan Catatan Hati Seorang Istri. Beradu akting dengan selebritis senior seperti Dewi Sandra, Ashraf Sinclair sampai Yasmine Wildblood, Chikaa justru mampu mencuri (sebagian besar kebencian) para penonton berkat perannya sebagai si Hello Kitty, wanita selingkuhan bernama Karin.
Apakah Chika dalam dunia nyata juga sama menyebalkan seperti sosok Karin? Ini waktunya kamu untuk mencari tahu! (Wartainfo.com)
Tepatnya pada 26 Mei silam, Chika genap berusia 21 tahun. Usianya memang masih muda. Hanya saja untuk urusan sinetron, dia bisa dibilang salah satu yang cukup senior. Tercatat debutnya bermain sinetron adalah melalui sinetron Suci pada tahun 2007 silam yang berarti saat dia masih berusia 14 tahun!
Dalam sinetron Suci, Chika memang mendapatkan peran pendukung. Namun dia sudah beradu akting dengan nama-nama besar seperti Bunga Zainal dan si ganteng Rezky Aditya.
Gadis bertubuh langsing ini juga menyukai berbagai hal yang disukai oleh anak-anak muda. Seperti contohnya adalah dia menyukai berbagai hal soal Harry Potter sama sepertimu. Jika kamu bertemu dengannya, kamu bisa saling bertukar pendapat mana yang lebih disukai antara Severus Snape atau Sirius Black.
Selain itu, Chika juga menyukai musik anak muda. Untuk Indonesia, kekagumannya rupanya tertuju pada band d Masiv. Kira-kira lagu apa yang disukai Chika ya? Di Antara Kalian atau Jangan Menyerah?
Tercatat ada dua sinetron remaja fenomenal yang pernah dia bintangi. Pertama adalah sebagai salah satu tokoh pendukung di Kepompong sebagai Beverly. Saat bermain di Beverly, usia Chika saat itu masih menginjak 15-16 tahun. Lalu sinetron remaja lainnya adalah Arti Sahabat.
Dalam sinetron Arti Sahabat yang tayang tahun 2010 itu, Chika masih berusia 17 tahun dan duduk di bangku SMA. Saat itu dia berperan sebagai Vita dan semenjak itulah namanya mulai diperhitungkan sebagai pesinetron muda berbakat. Chika pun mulai memiliki penggemar setia. (wartainfo.com)
Yap, sebelum Kevin kini dikenal sebagai si vampir ganteng Tristan dalam sinetron Ganteng-Ganteng Serigala, mereka berdua dulu dianggap sebagai pasangan serasi. Dalam Arti Sahabat, karakter yang diperankan Chika yakni Vita dan karakter Kevin yakni Fathir memang dipasangkan sebagai kekasih yang saling cinta.
Tak heran jika beberapa orang berharap jika saat itu Chika dan Kevin benar-benar menjalin kasih. Namun tak lama setelah itu, kedekatan mereka seakan menguap dan Chika sempat dikabarkan dekat dengan model muda, Patrick Tumewu. (wartainfo.com)
Bahkan untuk fans, Chika adalah salah satu selebritis yang begitu ramah. Dalam akun jejaring sosial Twitternya (@cutmeyriska265), Chika tak segan-segan untuk membalas sapaan beberapa fans. Chika yang suka memasak ini memang semenjak dulu selalu menjaga kedekatan dengan fans yang bernama Chicovers itu. (wartainfo.com)
Pemuda yang tinggal di Aceh itu bahkan selalu mendukung karir Chika sebagai pemain sinetron. Di sela-sela kesibukannya, Chika sepertinya sangat menikmati kebersamaannya dengan Fathir. Bahkan tak jarang para fans berharap jika pasangan berdarah Aceh ini bisa melanjutkan hubungan sampai ke pelaminan.
Oiya Chika juga punya panggilan sayang untuk kekasihnya itu lhoh! Ternyata panggilannya adalah Cubang, so sweeeeet ya?
Sama-sama sebagai antagonis, kini Chika tengah menikmati popularitasnya sebagai Karin. Sebagai Karin, Chika harus rela mendapat ejekan di jejaring sosial dan dunia nyata karena karakternya yang menyebalkan. Karin bahkan memiliki julukan sendiri yakni Hello Kitty sang selingkuhan mas Bram (Ashraf Sinclair).
Kendati dibenci oleh mayoritas ibu-ibu, Chika sepertinya menikmati itu. Gadis cantik ini bahkan sangat mencintai haters-nya. Nah, apakah kamu juga membenci Cut Meyriska si Hello Kitty yang cantik ini? (wartainfo.com)