Wartainfo.com - Setiap penampilan seorang idol pasti akan selalu menjadi pusat perhatian. Tampil dengan memukau atau kelewat buruk pastinya tetap akan menjadi bahan pembicaraan. Seperti halnya dengan penampilan Minah Girl's Day. Setelah beberapa waktu lalu, idol berusia 22 tahun bikin heboh dengan mengenakan celana pendek terlalu ketat sehingga menuai kritik dari netizen.
Sebagian penggemar, fans Minah cukup menyayangkan pemilihan out fit yang terbilang salah kaprah. Walhasil, sosok stylist Girls Day yang beranggotakan empat personil yaitu Sojin, Minah, Yura dan Hyeri menjadi sasaran kemarahan Daisy (sebutan fans Girls Day).
Namun hal itu ternyata bukan yang terakhir kali menimpa Minah Girls Day. Akhir bulan lalu (29/10), idol Dream T Entertainment itu menghadiri ajang penghargaan bergengsi, 2015 Korean Popular Culture Arts Awards.
Saat melenggang di red carpet, tampak pelantun I AM WOMAN tersebut mengenakan dress one-piece warna peach yang cantik. Dipadukan dengan blazer putih, Minah Girl's Day terlihat sibuk menutupi bagian bawah roknya menggunakan kedua tangan.
"Ini terlampau pendek, bukankah hampir melewati pantatnya, bukankah ini terlalu pendek?" "itu sangat kependekan, Minah tampak nggak nyaman," "stylist Dream T sudah mulai seperti ini sejak (lagu) Ring My Bell. Aku nggak suka ini," komentar sederet netizen seperti dikutip dari Koreaboo.
Benar sekali, mungkin ekspresi wajah Minah bisa tetap tenang, tapi para netizen yang melihat gelagat tangan tersebut menandakan kalau sang idol cukup nggak nyaman. Bagaimana Menurut pendapat sahabat wartainfo dengan penampilan Minah Girl's Day tersebut?
Category: Artis Selebritis, K-pop