Wartainfo.com - Nama Sophia Latjuba memang dikenal sebagai artis Indonesia yang berhasil mempertahankan karir di dunia entertainment sejak dulu sampai sekarang. Sophia Latjuba sering dipuji karena kecantikannya yang everlasting. Di usianya yang sudah tak muda lagi ia tetap tampak cantik mempesona bak remaja.
Selama bertahun-tahun menapaki karir di dunia hiburan Sophia memang selalu bertransformasi dengan berbagai penampilan. Meskipun demikian pacar Ariel Noah ini seakan tak berubah, wajahnya tetap cantik seperti saat ia masih muda dulu.
Sophia Latjuba kembali membuktikan kecantikan alaminya di depan publik. Seperti yang diketahui, perempuan berumur 46 tahun itu kerap mengenakan busana terbuka untuk memperlihatkan tubuh bugar yang merupakan hasil usahanya sendiri.
Tak hanya itu, Sophia Latjuba juga sering memamerkan wajah polos tanpa mengenakan makeup. Ibu dua anak itu sempat menyatakan bahwa dirinya memang lebih nyaman tampil tanpa polesan riasan wajah.
Hal tersebut terlihat dalam sebuah foto yang diunggah Sophia Latjuba di akun instagramnya, Selasa (1/8/2017). Mantan istri musikus Indra Lesmana itu tampak mengenakan bikini berwarna merah. Wajahnya yang dipotret dari jarak dekat tampak alami, tanpa riasan wajah.
Sophia Latjuba rupanya tengah menikmati waktu bersama keluarga dan orang-orang terdekatnya di Pulau Dewata. Dalam keterangan foto, Sophia Latjuba menyatakan bahwa dirinya tengah berjemur di bawah matahari.
Tak ayal, warganet memuji kecantikan Sophia Latjuba melalui kolom komentar. Tak sedikit pula yang mengungkap bahwa kekasih Sophia Latjuba, Ariel NOAH, merupakan pria beruntung lantaran bisa selalu dekat dengan sang idola.
"Cantik, semoga berjodoh ya sampai akhir hayat sama Ariel," tyulis @edelweis888. "itu cantik banget kalau ga di make up.....alangkah bahagianya ariel," sahut @sumiati48. "Gmn Ariel ga suka.. cantik badai euy," ungkap @angelinirena.
Lihat:
- Hot Mom! Hanya Pakai Bra dan Celana Dalam, Sophia Latjuba Pamer Perut Seksi
- Photo Hot Sophia Latjuba Kenakan Lingerie Seksi dan Rok Tembus Pandang